oleh

Deklarasi, Pasangan Bekerja Diusung 12 Parpol Parleman dan Didukung 3 Parpol Non Parlemen

-Politik-751 Dilihat

OKU, beritakite.com – Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati OKU Drs. H. Kuryana Azis dan Drs. Johan Anuar, SH. MM., secara resmi melakukan deklarasi pencalonan mereka, Kamis (3/9/2020).

Deklarasi yang dilaksanakan di Resto Hotel BIL Baturaja tersebut dihadiri oleh seluruh partai pengusung dan partai pendukung pasangan dengan jargon Bekerja Lanjutkan itu.

Dalam kegiatan deklarasi tersebut juga dilakukan orasi politik oleh semua ketua partai pengusung dan pendukung yang bersama-sama berkomitmen untuk memenangkan pasangan Bekerja.

Dalam orasi politiknya Kuryana Azis menyampaikan rasa terimaksihnya atas dukungan yang diberikan oleh partai-partai politik kepada dirinya dan Johan Anuar.

Kuryana menjelaskan bahwa pasangan Bekerja diusung oleh 12 Partai pengusung yang mempunyai kursi di DPRD OKU yakni Gerinda, PAN, Golkar, Hanura, PDIP, Demokrat, Nasdem, PKB, PPP, PKS, PKPI, dan PBB  serta didukung 3 partai non parlemen (tidak memiliki kursi di DPRD OKU) yakni Parti Garuda, Partai Berkarya dan PSI.

“Kami tidak menduga semua partai mengusung kami. Mohon kepada semua ketua partai untuk disampaikan kepada semua kader dan simpatisan, untuk bersama-sama memenangkan kami, mudah-mudahan kita meraih kemenangan, ini (nantinya) akan menjadi kemenangan bersama untuk OKU,” tegas Kuryana.

Kuryana juga menyampaikan bahwa dengan bergabungnya semua partai, bukan berarti pihaknya ambisius, namun partailah yang mempercayakan amanah kepada mereka.

“Partai bersedia mengusung kami tentu dengan berbagai pertimbangan dan bukan ujug-ujug mengusung, salah satu pertimbangan mungkin hasil survey, karena saat mendaftar kami selalu diminta hasil survey, dan kami telah melakukan 3 kali survey, dan berdasarkan hasil survey itu kami unggul,” terang Kuryana.

Hal senada disampaikan Johan Anuar yang
saya secara pribadi dan selaku pasangan Bekerja merasa bangga atas kehadiran dan orasi pimpinan parpol

“Tolong disosialisaikan kepada kader, simpatisan dan masyarakat untuk datang ke TPS tanggal 9 Desember nanti untuk bersama-sama memenangkan pasangan Bekerja,” ucap Johan Anuar.

Johan juga berharap kedapan agar ada komunikasi yang harmonis antara eksekutif dan legislatif untuk pembangunan OKU dan mensejahterakan OKU

“Saya berharap kedepan selalu ada koordinasi dan komunikasi yang harmonis antara eksekutif dan legislatif sehingga kita dapat m3mbangun dan mensejahterakan OKU,” tegasnya.

banner 336x280

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *